Krisis Keimanan Picu Korupsi

Bangsa Indonesia sedang didera krisis keimanan. Nah, dari krisis tersebut akhirnya memunculkan tindakan negatif lainnya, termasuk maraknya korupsi. Demikian dikatakan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS), Ir Memed Sosiawan di Jombang, Selasa malam (24/7/2012).
Di hadapan sekitar 200 hadirin, Memed mengungkapkan, krisis yang menimpa bangsa Indonesia paling fundamental adalah krisis keimanan. Karena dari krisis itulah terjadi krisis susulan, diantaranya pembunuhan, pemerkosaan, perzinahan, seks bebas dan pengunaan narkotika, pencurian hutan, serta korupsi.
"Oleh karena itu, untuk menghentikan krisis multidimensi tersebut harus dimulai dari peningkatan keimanan dan ketaqwaan. Momen bulan Ramadan ini sangat tepat untuk meningkatkan iman dan taqwa. Dengan demikian aneka krisis tersebut bisa diminimalisir," ujar anggota DPR dari Dapil Jatim VIII (Kab/Kota Mojokerto, Jombang, Nganjuk, Kab/Kota Madiun) ini.
Acara yang digelar di sebuah rumah makan di Kecamatan Perak itu dalam rangka serap aspirasi. Selain Memed, dalam acara tersebut juga dihadiri Ketua DPD PKS Jombang, Rochmad Abidin beserta seluruh pengurus. Bukan itu saja. Ketua DD (Dewan Dakwah) DPW PKS Jatim, drh Suhartono, juga hadir.
"Peserta yang hadir 200 orang, termasuk pengurus ranting Kecamatan Perak dan Bandar Kedungmulyo," kata Rochmad Abidin menambahkan.

Sumber : http://www.beritajatim.com/detailnews.php/4/Hukum_&_Kriminal/2012-07-24/142086/Krisis_Keimanan_Picu_Korupsi